Sunday, January 12, 2020

Cara Membuat New Project Pemrograman C#

Hai teman-teman kita lanjut belajar C# Fundamental lagi yah. Nah sekarang MalamNgoding mau bahas bagaimana sih cara membuat project baru untuk pemrograman C# itu, disini MalamNgoding menggunakan Visual Studio 2017 untuk IDE yang digunakan, untuk teman-teman juga bisa menggunakan IDE versi lainnya yang sudah mendukung bahasa pemrograman C#. Baca pelan-pelan dan sambil prakter yah. Bila ada yang belum tau apa sih struktur pemrograman C# bisa baca Struktur Pemrograman C#.

Membuat New Project

Project itu sendiri adalah kumpulan file yang dapat di compile menghasilkan program. Program dapat didistribusikan dan dapat dieksekusi tanpa memerlukan IDE yang digunakan untuk menulis kode program. Program juga bisa disebut aplikasi. Sebuah aplikasi yang dihasilkan dari satu project atau lebih dan didesain untuk menjalankan fungsi tertentu. Berikut ini adalah cara membuat project didalam Microsoft Visual Studio 2017.

Membuka jendela Microsoft Visual Studio 2017.


Untuk membuat project baru, teman-teman bisa klik File -> New -> Project atau untuk singkatnya teman-teman bisa tekan CTRL+SHIFT+N pada keyboard teman-teman.


Kemudian akan mencul dialog box New Project, teman-teman bisa ikuti langkah-langkah seperti berikut:
  1. Pilih Visual C# pada tree bagian kiri dialog box New Project.
  2. Pilih Console App(.NET Framework), karena disini teman-teman akan belajar C# Fundamental maka kita pilih yang console yah.
  3. Teman-teman atur name project teman-teman, misal MalamNgoding buat dengan name "MalamNgodingConsole".
  4. Atur location teman-teman untuk simpan project yang akan di buat, saran dari MalamNgoding teman-teman bisa atur di Folder D atau E, soalnya dari Visual Studio sendiri terdefault ke Folder C teman-teman.
  5. Lanjut klik OK untuk membuat project baru teman-teman.


Tunggu sebentar sampai IDE teman-teman mempersiapkan new project nya.


Maka tampilan akhir dari new project teman-teman akan seperti ini.


MalamNgoding jelaskan sedikit untuk gambar di atas yah.
  1. Menu Bar berisi pilihan File, Edit, View, Project, Build, Debug, Team, Tools, Test, R Tools, Analyze, Window, dan Help.
  2. Lembar Kerja tempat dimana teman-teman mengisikan list dari program yang akan dibuat.
  3. Jendela Output berisi pesan debug dan error dari list program yang teman-teman ketikan.
  4. Solution Explorer jendela yang memudahkan dalam pengaturan dan pembuatan class dan sebagainya yang berhubungan dengan properti dari program C#.

Demikian Cara Membuat New Project Pemrograman C#, MalamNgoding berharap teman-teman dapat mengerti Cara Membuat New Project Pemrograman C#, untuk pertanyaan bisa dituliskan di kolom komentar.

Terima kasih

Load comments